Recent News

Read the latest news and stories.

Desain Interior Kantor Modern (4) Desain Interior Kantor Modern

10 Desain Interior Kantor Modern Super Nyaman Bikin Lebih Produktif!

Jika dulu interior kantor cenderung berupa bentuk kotak berwarna putih yang kaku, kini lebih fleksibel. Interior kantor modern banyak dipilih karena fleksibel.

Interior modern mampu menciptakan kenyamanan tinggi dan cocok untuk segala jenis bisnis. Desain ini mampu menyingkirkan desain yang kaku. 

Seperti apa contoh desainnya yang bisa menjadi inspirasi Anda? Cek dulu sepuluh inspirasi desain terbaiknya ini. 

Inspirasi Desain Interior Kantor Modern dan Nyaman

Inspirasi Desain Interior Kantor Modern dan NyamanKaryawan merupakan aset penting perusahaan yang perlu dipelihara dengan baik. Mendesain interior kantor yang nyaman bisa menjadi bagian penting bagi karyawan. 

Anda bisa meningkatkan produktivitas karyawan hanya dengan mengubah desain interior kantor yang lebih modern. 

Ada beberapa contoh interior yang bisa menjadi inspirasi Anda sebagai berikut:s

Interior Kantor Minimalis

Bukan hanya rumah saja yang kerap mengadopsi desain minimalis. Kebanyakan desain ruang kantor 3×3 atau ukuran yang cukup kecil memilih minimalis. 

Alasannya karena desain ini bisa mengubah ruang terasa lebih luas. Semua itu berkat pemilihan warna netral seperti putih, krem atau abu-abu. 

Selain itu desain minimalis juga menerapkan penataan yang tidak berlebihan dengan setiap komponennya yang fungsional. 

Misalnya lemari atau kabinet yang bisa digunakan untuk menyimpan dokumen sekaligus peralatan kantor seperti LCD proyektor, dan alat penunjang lainnya. 

Desain minimalis juga kerap memaksimalkan pencahayaan alami yang memberikan dampak positif bisnis Anda hemat listrik. 

Interior Kantor dengan Jendela Besar

Jika kantor Anda memiliki sisi yang menghadap ke taman, maka buatlah jendela kaca yang besar menghadap taman tersebut. 

Karyawan pastinya akan lebih nyaman untuk bekerja sambil menikmati pemandangan taman yang indah. 

Anda juga bisa menerapkan jendela besar ini pada desain interior kantor minimalis modern yang sama-sama mampu menghemat listrik. 

Supaya tidak muncul efek panas, Anda bisa memilih jenis kaca yang bisa memantulkan panas matahari. Sehingga, ruangan pun akan tetap terasa sejuk meskipun tanpa tirai. 

Demi menyeimbangkan jendela yang membatasi ruang dalam dan luar, Anda juga bisa menggunakan partisi serba kaca pada interior. 

Partisi kaca jauh lebih awet, memberikan kesan modern dan membuat ruang sempit tampak luas. Khusus untuk area yang membutuhkan privasi seperti ruang manajer, Anda tinggal menambahkan tirai saja. 

Interior Kantor Industrial

Pada beberapa tahun terakhir, desain industrial naik daun. Bukan hanya banyak diterapkan rumah tetapi juga ruang usaha dan kantor. 

Anda bisa memilih interior ini yang memperlihatkan kesan ruangan bekas pabrik dengan dinding batu bata merah ekspos. 

Bisa juga memilih dinding acian tanpa cat yang memberikan kesan lawas. Interior akan tampak seperti ‘mentah’ dengan bahan-bahan yang terbuka. 

Namun, inilah yang menjadi ciri khas dan daya tarik sehingga membuat ruangan tidak tampak membosankan. 

Apabila Anda selama ini sudah menggunakan interior minimalis, maka interior industrial ini tentu patut untuk dicoba. 

Interior Kantor Modern dan EleganInterior Kantor Modern dan Elegan

Anda memiliki bisnis properti atau konsultan? Ciptakan desain kantor modern tampak depan yang elegan untuk memberikan kesan terpercaya bagi klien. 

Apalagi jika Anda memiliki sebagian besar klien kelas menengah ke atas yang tentunya perlu disambut dengan interior modern dan elegan. 

Ciri pada desain ini adalah warna netral, putih, coklat dan krem yang mendominasi. Selain itu tidak terlalu banyak dekorasi yang justru mengganggu pemandangan. 

Ruangan akan dibuat serapi mungkin dan juga bersih sehingga menciptakan kenyamanan bagi klien maupun karyawan. 

Kesan eksklusif juga didapatkan dengan material seperti kulit dan stainless steel pada perabotan seperti kursi dan juga sofa. 

Pencahayaan didominasi oleh warna putih terang yang akan memperkuat kesan bersih. Sebagian dekorasi menggunakan tanaman di beberapa sudut ruangan untuk menciptakan kesegaran. 

Interior Kantor Kreatif

Bisnis Anda bergerak di bidang kreatif seperti digital marketing? Kantor dengan desain yang kreatif tentu saja diperlukan. 

Demi mewujudkannya Anda perlu bekerja sama dengan jasa interior yang berpengalaman. Interior harus dibuat menarik yang mampu memberikan inspirasi ide karyawan. 

Ada beberapa poin yang bisa Anda peroleh seperti, pemilihan warna cerita namun tidak terkesan sumpek. Memadukan warna seperti merah, kuning dan hijau bisa menjadi rekomendasi. 

Selain itu memberikan ruang istirahat santai dengan bean bag, rumput sintetis dan beberapa permainan akan mengubah ritme kebosanan saat bekerja. 

Interior Kantor Sederhana Nuansa Kayu

Tidak suka dengan desain yang mewah? Anda bisa mengandalkan material kayu untuk menciptakan interior kantor yang sederhana. 

Desain sederhana ini cocok untuk Anda yang baru merintis bisnis atau usaha skala menengah. Meskipun hemat biaya, tetapi Anda bisa merasakan kenyamanan. 

Selain itu interior juga mengedepankan kesan bersih sehingga semua karyawan bisa fokus untuk bekerja dan produktif. 

Pengguna kantor juga lebih mudah untuk mengorganisir barang karena tidak terlalu banyak perabotan dan dekorasi. 

Interior Kantor Vintage

Modern ini, banyak juga kantor yang memilih menggunakan interior vintage untuk menunjukkan kemewahan. 

Interior tampak seperti kuno tetapi jika menilik pada perabotannya akan terlihat mahal. Mulai dari perabotan dari kayu solid hingga menggunakan karpet tebal. 

Sekali memasuki ruangan, hal yang terasa adalah kesan antik yang memberikan kesan mewah. Perabotan akan memiliki banyak ukiran dengan dominasi warna hitam. 

Anda yang suka mengoleksi barang-barang kuno, antik dan unik bisa menjadikannya sebagai dekorasi. 

Interior Kantor KontemporerInterior Kantor Kontemporer

Desain interior kantor kontemporer juga banyak diterapkan pada kayu. Desain ini memiliki daya tarik dari perabotannya yang modern. 

Warna yang mendominasi antara lain putih, abu-abu dan krem, mirip seperti desain minimalis. Hanya saja, cukup banyak sentuhan kayu atau serat kayu dengan warna alami.

Interior kontemporer mampu memperlihatkan kesan elegan yang kini banyak dipilih untuk bisnis-bisnis besar di ibu kota. 

Modern Minimalis dengan Lantai Kayu

Anda sudah menerapkan desain kantor minimalis tampak depan yang cukup kuat? Supaya tidak terlalu banyak merubah bagian dalam, Anda bisa fokus mengaplikasikan lantai kayu. 

Langkah ini bisa menghemat biaya karena Anda hanya perlu mengganti bagian lantai. Apalagi sekarang ini banyak material yang menyerupai lantai kayu dengan harga murah. 

Lantai dapat memberikan kesan hangat pada ruangan dan berkat warna dan serat kayu yang menarik, tidak perlu lagi menggunakan banyak dekorasi. 

Desain Kantor Industrial dengan Nuansa Kayu

Interior industrial tidak selalu didominasi oleh material besi seperti stainless steel, tembaga dan sejenisnya. 

Anda juga bisa memilih desain industrial yang kaya akan nuansa kayu, baik itu pada dinding, perabotan dan juga lantainya. 

Sama seperti sebelumnya, desain ini akan memberikan kesan yang lebih hangat seperti di rumah. Karyawan dijamin akan betah dengan interior ini. 

Kesimpulan

Interior kantor merupakan komponen penting untuk Anda memajukan bisnis. Interior akan menjadi citra bisnis Anda dan meningkatkan produktivitas karyawan. 

Apapun desain yang dipilih, pastikan Anda menyesuaikan dengan jenis bisnis, lokasi kantor, jumlah karyawan dan juga budget. 

Supaya mendapat desain interior yang tepat Anda bisa menyerahkan pekerjaan jasa interior untuk kantor ke Arskal Interior. Kami akan senang hati menjadi mitra Anda untuk mewujudkan kantor yang nyaman. 

Banner WA Web Arskal Mei 2024

Mulailah konsultasi bersama kami dengan klik banner WA di atas ini. 

 

FAQ

1.Mengapa desain interior kantor modern penting? 

Desain kantor modern meningkatkan produktivitas karyawan, menciptakan lingkungan kerja yang nyaman, dan meningkatkan citra perusahaan.

2.Apa saja gaya populer untuk interior kantor modern? 

Gaya populer meliputi desain minimalis, industrial, kontemporer, vintage, dan kreatif.

3.Bagaimana cara membuat ruang kantor kecil terlihat lebih luas?

Gunakan desain minimalis dengan warna netral, perabot fungsional, dan maksimalkan pencahayaan alami untuk menciptakan ilusi ruang yang lebih luas.

4.Apa saja bahan yang umum digunakan dalam desain kantor modern?

Bahan umum meliputi kaca, kayu, stainless steel, dan batu bata ekspos untuk desain industrial.

5.Bagaimana cara menciptakan lingkungan kerja yang lebih kreatif?

Gunakan warna-warna cerah, sediakan area relaksasi dengan bean bag, tambahkan rumput sintetis, dan letakkan beberapa permainan untuk menghilangkan kebosanan dan menginspirasi kreativitas.

error: Content is protected !!
Hubungi Kami